Berita Tentang Dunia Entertainment Korea

Jumat, 23 September 2016

Kim Min Jae Akan Meninggalkan Posisinya Sebagai MC "Music Core"

Kim Min Jae To Say Goodbye As “Music Core” MC

Pada tanggal 23 September, terungkap bahwa Kim Min Jae akan meninggalkan MBC "Music Core."

Aktor ini telah menjadi MC bersama Kim Sae Ron sejak November tahun lalu dan meninggalkan acara setelah sekitar 10 bulan lamanya menjadi MC. Pasangan ini mulai menjadi MC setelah "Music Core" menyingkirkan sistem peringkat mereka dan mendapatkan pujian akan kekompakan mereka.

Sebuah sumber dari MBC mengatakan, "Siaran pada tanggal 24 merupakan hari terakhir Kim Min Jae menjadi MC." Sumber juga berkomentar, "Kim Sae Ron akan tetap menjadi MC di acara itu. Setelah menentukan penggantinya, kami akan mengumumkannya. "

Setelah meninggalkan "Music Core," Kim Min Jae berencana fokus pada karir aktingnya. Dia telah mendapatkan peran dalam  drama SBS Senin-Selasa terbaru "Romantic Doctor, Teacher Kim" bersama Han Suk Gyu, Seo Hyun Jin, Yoo Yeon Seok, dan masih banyak lagi. Drama ini dijadwalkan tayang pada bulan November.

Source : Soompi
Share:

Related Posts:

Jumlah Pengunjung

169091

Recent Posts

Seo In Guk dan Park So Dam Dikonfirmasi Membintangi Drama "Death's Game"

Seo In Guk dan Park So Dam akan membintangi drama fantasi baru bersama.