
"Running Man" kemungkinan akan kedatangan bintang tamu yang sangat istimewa.
Menurut laporan eksklusif dari News1, Ryan Reynolds akan menjadi bintang tamu untuk syuting acara "Running Man" di awal Desember. Dikatakan bahwa syuting akan berlangsung saat Ryan Reynolds mengunjungi Korea dengan Mélanie Laurent dan Michael Bay pada tanggal 2 Desember untuk mempromosikan film mereka di saluran Netflix "6 Underground."
Laporan menyatakan bahwa Ryan Reynolds setuju untuk tampil di "Running Man" untuk menyapa para penggemar Korea-nya dengan cara yang menyenangkan di tengah-tengah jadwalnya yang padat. Meskipun syuting akan berlangsung dalam waktu singkat, "Running Man" telah merencanakan segmen yang menyoroti budaya tradisional di Korea.
Ryan Reynolds mengejutkan semua orang tahun lalu ketika dia membuat penampilan khusus di MBC "The King of Mask Singer," jadi antisipasi yang tinggi ditunggu oleh para penggemar untuk melihat apakah dia akan jadi tampil di "Running Man" dan sinergi seperti apa yang akan dia buat dengan para pemain. Episode tersebut direncanakan tayang pada bulan Desember.
Source : Soompi
0 komentar:
Posting Komentar