
Golden Disc Awards ke 34 telah mengumumkan lineup artis pertama yang akan mengisi acara tersebut.
Acara ini akan berlangsung selama dua hari di bulan Januari, dengan penghargaan digital terbaik 2019 pada tanggal 4 Januari dan penghargaan album fisik terbaik pada tanggal 5 Januari.
Pada tanggal 9 Desember, telah dikonfirmasi bahwa MAMAMOO, JANNABI, TWICE, dan Paul Kim akan tampil pada hari pertama untuk perilisan digital. Untuk tanggal 5 Januari, BTS, SEVENTEEN, dan TWICE telah dikonfirmasi akan tampil pada acara tersebut. Penyanyi yang telah menunjukkan hasil luar biasa dalam perilisan album digital ataupun fisik telah menjadi yang pertama diumumkan untuk acara penghargaan tersebut.
Golden Disc Awards ke 34 akan berlangsung pada tanggal 4 dan 5 Januari di Gocheok Sky Dome di Seoul dan akan disiarkan langsung oleh JTBC, JTBC2, dan JTBC4.
Source : Soompi
0 komentar:
Posting Komentar