
Oh My Girl Jiho akan hiatus sementara dari kegiatan grup untuk fokus memulihkan kesehatannya.
Pada tanggal 13 Januari, WM Entertainment merilis pernyataan berikut ini:
"Halo.
Ini adalah WM Entertainment.
Kami menyampaikan berita buruk kepada para penggemar yang mendukung artis kami, Oh My Girl.
Anggota Oh My Girl, Jiho, telah menerima perawatan di rumah sakit sejak paruh kedua tahun 2019 karena sering memburuknya kesehatannya dan gejala kecemasan.
Baru-baru ini, gejala kecemasannya telah semakin memburuk, dan kami memutuskan bahwa akan sulit baginya untuk melakukan kegiatannya sebagai bagian dari Oh My Girl seperti biasanya. Untuk memprioritaskan kesehatan artis kami, kami memutuskan bahwa ia harus beristirahat sejenak.
Kami sangat menyesal karena membuat kekhawatiran dengan berita yang tiba-tiba ini.
Kami akan melakukan yang terbaik untuk fokus pada pemulihan dan menjaga kesehatan Jiho sehingga masa hiatusnya tidak lama, dan kami meminta kalian untuk terus mengirimkan cinta dan dukungan yang hangat kepada Oh My Girl.
Terima kasih."
Source : Soompi