Hanya delapan episode sejak tayang perdana, drama "Itaewon Class" telah membuat sejarah baru JTBC.
Dalam minggu pertama sejak penayangan perdananya di bulan lalu, drama populer yang dibintangi oleh Park Seo Joon, yang merupakan drama adaptasi dari webtoon populer dengan nama yang sama, telah meraih rating pemirsa tertinggi untuk setiap episode terbarunya.
Untuk episode terbarunya, menurut Nielsen Korea, drama "Itaewon Class" yang tayang pada tanggal 22 Februari meraih rating rata-rata sebesar 12,6 persen di seluruh Korea dan 14,0 persen di wilayah metropolitan Seoul.
Tidak hanya mencetak prestasi untuk drama tersebut, tetapi "Itaewon Class" juga telah melampaui "Woman of Dignity" dengan meraih rating pemirsa tertinggi kedua dalam sejarah drama JTBC.
"Itaewon Class" saat ini berada di urutan kedua setelah drama populer "SKY Castle", yang memegang rekor rating pemirsa tertinggi dalam sejarah jaringan tv kabel Korea (bukan hanya JTBC) setelah mencetak rating rata-rata nasional sebesar 23,78 persen saat penayangan episode akhirnya.
Source : Soompi
0 komentar:
Posting Komentar