Pada tanggal 7 April, Seoul Metro merilis analisis iklan kereta bawah tanah di Seoul sepanjang tahun 2019.
Iklan di kereta bawah tanah sering digunakan untuk menunjukkan dukungan dan memberi selamat kepada para artis untuk merayakan ulang tahun, peringatan, prestasi, dan lainnya. Jumlah total iklan kereta bawah tanah Seoul tahun lalu adalah 10.468, dengan 21 persen diambil oleh iklan untuk idol sebesar 2.166. Pada tahun 2014, jumlah iklan ini adalah 76, dengan jumlah yang tumbuh secara bertahap setiap tahunnya, hingga mencapai lebih dari 2.000 iklan pada tahun 2018.
Dengan adanya seri "Produce 101" di tahun 2016, iklan kereta bawah tanah mengalami peningkatan besar, ketika para penggemar mulai mempromosikan para trainee favorit mereka, mengajak warga biasa untuk berpartisipasi dalam pemilihan. Hal ini telah memperluas spektrum iklan kereta bawah tanah, yang awalnya hanya untuk penyanyi dan aktor hingga berkembang ke trainee, gamer profesional, aktor teater musikal, dan masih banyak lagi. Iklan tersebut juga kadang-kadang digunakan oleh warga sipil biasa untuk memberi ucapan selamat kepada keluarga maupun teman di hari ulang tahun, wisuda, dan masih banyak lagi.
Pada tahun 2019, BTS mencatat jumlah iklan terbanyak, dengan total 227 iklan, menyumbang 10,5 persen dari jumlah semua iklan idol. Selanjutnya diikuti oleh EXO dengan 165 iklan, Wanna One dengan 159 iklan, NCT dengan 127 iklan, NU'EST dengan 44 iklan, dan SEVENTEEN dengan 41 iklan.
Untuk girl grup, jumlah iklan terbanyak dimiliki oleh IZ*ONE dengan 40 iklan, diikuti oleh TWICE dan BLACKPINK dengan masing-masing sebanyak 22 iklan.
Untuk peringkat iklan individu, BTS Jungkook memiliki 46 iklan, diikuti oleh EXO Baekhyun dan BTS V masing-masing dengan 35 dan 31 iklan.
Banyak grup veteran juga menggunakan iklan tersebut, seperti Super Junior 40 iklan, H.O.T 22 iklan, Shinhwa 7 iklan, T-ara 6 iklan, SECHSKIES 4 iklan, dan Baby V.O.X 1 iklan.
Iklan kereta bawah tanah idol biasanya ditempatkan di stasiun populer di sepanjang jalur dua, termasuk stasiun Gangnam, Samsung, Hongdae, dan Hapjeong. Stasiun Apgujeong di sepanjang jalur tiga dan stasiun Myeongdong di sepanjang jalur empat adalah lokasi populer lainnya.
Biaya iklan ini tergantung pada lokasi, ukuran, jenis, dan lainnya. Rata-rata, iklan besar dan terang di stasiun populer berharga sekitar 4,5 juta won (sekitar 60 juta rupiah) per bulan.
Source : Soompi
0 komentar:
Posting Komentar