Kim Dong Han dikonfirmasi akan berperan sebagai karakter utama untuk debut akting pertamanya bersama aktor yang sedang naik daun Woo Davi, Park Yi Hyun, dan Son Hyun Woo.
Web drama terbaru berjudul "TRAP" yang bergenre romansa dan thriller yang akan bercerita tentang kisah cinta, godaan, dan pengkhianatan yang terjadi di kalangan mahasiswa di usia dua puluhan.
Pada tanggal 24 Juni, agensi Kim Dong Han, OUI Entertainment, mengkonfirmasi berita tersebut,
"Kim Dong Han akan berperan sebagai karakter utama pria di web drama tvN D 'TRAP'. Tolong berikaan dia perhatian dan dukungan untuk usaha pertama Kim Dong Han dalam berakting di sebuah drama".
Kim Dong Han akan berperan sebagai Hyun Woo Jin, yang selalu berada di sisi teman wanitanya.
Pada hari yang sama, agensi Woo Davi, n.CH Entertainment, mengkonfirmasi berita casting artisnya dalam web drama,
"Woo Davi akan berperan sebagai karakter utama wanita dari web drama tvN D 'TRAP".
Woo Davi akan berperan sebagai Yang Hye Ji, yang memiliki banyak kebanggaan tetapi sebenarya lembut hatinya. Dia menghadapi banyak pasang surut dalam perasaannya karena pacarnya Kim Jun Su, yang dia temui pertama kali saat menjadi mahasiswa baru.
Aktris Park Yi Hyun juga akan bergabung sebagai siswa berusia 21 tahun, Jin Se Yeon. Jin Se Yeon dan Yang Hye Ji adalah teman dekat yang bertemu saat mereka sekelas ketika mereka berusia 20 tahun.
Model dan aktor pendatang baru Son Hyun Woo dari YG KPlus juga dikonfirmasi untuk bergabung dalam drama tersebut. Dia akan berperan sebagai Kim Jun Su, pacar Yang Hye Ji yang telah berpacaran sekitar setengah tahun. Kim Jun Su akhirnya selingkuh dengan Jin Se Yeon dan bersembunyi untuk menghindari semua masalah.
Pada bulan Juli, "TRAP" akan mengungkapkan preview episode pertamanya di TikTok. Mulai minggu berikutnya, episode akan diunggah secara teratur ke saluran resmi tvN D YouTube.
Source : (1)