MBC telah mengumumkan lineup resmi dari para idol yang akan bersaing dalam program "2020 Idol eSports Athletics Championships".
Pada minggu lalu, MBC telah mengumumkan bahwa mereka telah memutuskan untuk membatalkan semua pertandingan indoor untuk program "2020 Idol Star Athletics Championships – Chuseok Special" karena masalah keamanan, dan mereka memutuskan untuk menayangkan acara eSports populer sebagai bagian dari program spesial Chuseok tersebut.
Kompetisi tersebut akan menampilkan para idol yang akan bertanding dalam dua game mobile yang berbeda: PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG) Mobile dan versi mobile dari KartRider, yang merupakan acara baru.
Pada tanggal 14 September, MBC secara resmi mengumumkan bahwa mereka akan syuting "2020 Idol eSports Athletics Championships" di Provinsi Gyeonggi pada tanggal tersebut. Seperti diberitakan sebelumnya, kompetisi akan diadakan secara outdoor tanpa penonton, dan para idol yang berpartisipasi akan dipisahkan oleh bilik pelindung sebagai tindakan pencegahan.
Program tersebut juga mengumumkan lineup idol yang akan berkompetisi di program spesial tersebut. NCT Dream, yang memenangkan pertandingan grup PUBG di program "2019 Idol Star Athletics Championships - Chuseok Special", juga akan kembali bergabung di tahun ini untuk mendapatkan kesempatan meraih gelarnya kembali. Park Ji Hoon dan Ha Sung Woon, yang mendominasi turnamen PUBG solo dan grup di program "2020 Idol Star Athletics Championships - New Year Special" awal tahun ini, juga akan kembali bergabung dalam kompetisi ini.
Daftar lineup idol yang akan bergabung dalam kompetisi PUBG Mobile adalah,
- NCT Dream
- Park Ji Hoon
- Ha Sung Woon
- SF9
- The Boyz
- IZ*ONE
- (G)I-DLE
- LOONA
- N.Flying
- PENTAGON
- ONF
- Golden Child
- Kim Jae Hwan
- AB6IX
- GWSN
- DONGKIZ
- CRAVITY
Sedangkan daftar lineup idol yang akan bertanding dalam KartRider mobile adalah,
- MONSTA X
- NCT
- Oh My Girl
- WJSN
- Lovelyz
- WEi
- IZ*ONE
- SF9
- PENTAGON
- N.Flying
- APRIL
- ONF
- Golden Child
- AB6IX
- Natty.
Produser acara tersebut juga mengumumkan,
"Karena kompetisi akan diadakan tanpa penonton, kami telah memutuskan untuk mengadakan siaran streaming langsung saat para idol datang untuk setidaknya memuaskan keingintahuan para penggemar dan penonton. Bergantung pada situasi di lokasi, kondisi atlet, dan bagaimana persiapannya, atlet idol yang berkompetisi di ajang KartRider Rush Plus akan ambil bagian dalam siaran langsung kedatangan mereka pada tanggal 14 September pukul 18.00 KST. Daftar idol yang akan berpartisipasi dalam siaran tersebut dapat berubah".
Source : (1)