Berita Tentang Dunia Entertainment Korea

Senin, 28 Desember 2020

SM Konfirmasi EXO D.O Mendapatkan Libur Terakhirnya Dari Militer Dan Akan Dibebastugaskan Tanpa Kembali Ke Pangkalan Angkatan Darat

EXO D.O. akan segera dibebastugaskan dari militer sesuai dengan peraturan COVID-19.

Pada tanggal 28 Desember, SM Entertainment menyatakan, 

"D.O. saat ini sedang dalam masa cuti terakhirnya dan akan dibebastugaskan pada tanggal 25 Januari 2021 tanpa harus kembali ke pangkalan. Hal tersebut sesuai dengan instruksi yang ditujukan untuk mencegah penyebaran COVID-19. Tidak akan ada acara pembebastugasan secara terpisah."

D.O bergabung dengan militer tahun lalu pada tanggal 1 Juli. Selama tugas wajib militernya, ia telah berpartisipasi dalam musikal militer "Return: The Promise of the Day". Dia juga merupakan anggota kedua yang telah menyelesaikan wajib militernya setelah Xiumin, anggota tertua EXO.

D.O., yang telah membintangi berbagai drama dan film, telah memilih film berjudul "The Moon" untuk menjadi proyek pertamanya setelah menyelesaikan wajib militernya.

Source : (1)

Share:

Related Posts:

Jumlah Pengunjung

169143

Recent Posts

Seo In Guk dan Park So Dam Dikonfirmasi Membintangi Drama "Death's Game"

Seo In Guk dan Park So Dam akan membintangi drama fantasi baru bersama.