"Kim Young Dae akan membuat penampilan spesial di drama 'True Beauty' yang akan tayang pada awal Februari."
Meskipun belum terungkap karakter apa yang akan diperankan oleh Kim Young Dae dalam drama "True Beauty", sebuah laporan yang belum dikonfirmasi oleh Star News telah mengklaim bahwa ia akan berakting dengan Moon Ga Young untuk perannya sebagai cameo.
Kim Young Dae saat ini membintangi drama SBS "The Penthouse" dan KBS 2TV "Cheat on Me If You Can". Kim Young Dae sebelumnya telah membintangi drama "Extraordinary You" di tahun 2019 yang juga disutradarai oleh sutradara "True Beauty", Kim Sang Hyub.
Source : (1)