Berita Tentang Dunia Entertainment Korea

Selasa, 23 Februari 2021

Weki Meki Kim Doyeon Dikonfirmasi Membintangi Drama "Mount Jiri"

Weki Meki Kim Doyeon akan segera membintangi drama baru.

Pada tanggal 23 Februari, News1 melaporkan bahwa Kim Doyeon bergabung dengan drama baru tvN "Mount Jiri" dan baru-baru ini telah menyelesaikan syuting. Agensinya, Fantagio mengkonfirmasi berita tersebut, dengan mengatakan, 

"Memang benar bahwa Kim Doyeon akan membintangi 'Mount Jiri'."

Drama "Mount Jiri" merupakan drama misteri tentang orang-orang yang mendaki melalui wilayah Gunung Jiri yang misterius dan belum dijelajahi, yang merupakan gunung terbesar di daratan Korea Selatan. Jun Ji Hyun akan berperan sebagai Seo Yi Kang, penjaga hutan papan atas di Taman Nasional Gunung Jiri, dan Joo Ji Hoon akan berperan sebagai Kang Hyun Jo rekan baru dari Seo Yi Kang. Drama ini ditulis oleh Kim Eun Hee, yang pernah menulis serial Netflix "Kingdom", dan Lee Eung Bok, yang menyutradarai drama "Mr. Sunshine".

Kim Doyeon akan berperan sebagai Seo Yi Kang di masa mudanya. Penggemar sangat menantikan aktingnya dalam drama bertabur bintang ini, terutama karena ia akan berperan sebagai Jun Ji Hyun saat masih muda.

Sebelumnya, Kim Doyeon mulai aktingnya melalui web drama "Short" di tahun 2018 dan dia pernah membintangi "Pop Out Boy" dan "Single & Ready to Mingle".

Kim Doyeon memulai debutnya sebagai anggota IOI setelah bergabung dalam program "Produce 101" pada tahun 2016. Menyusul berakhirnya aktivitasnya dengan IOI, Kim Doyeon memulai debutnya sebagai anggota Weki Meki, dan dia telah aktif melakukan promosi di musik dan akting sejak saat itu .

Source : (1)

Share:

Related Posts:

Jumlah Pengunjung

169089

Recent Posts

Seo In Guk dan Park So Dam Dikonfirmasi Membintangi Drama "Death's Game"

Seo In Guk dan Park So Dam akan membintangi drama fantasi baru bersama.