Berita Tentang Dunia Entertainment Korea

Selasa, 20 April 2021

Cha Tae Hyun, Jinyoung dan f(x) Krystal Dikonfirmasi Membintangi Drama "Police Lesson"

Cha Tae Hyun, Jinyoung, dan f(x) Krystal telah dikonfirmasi akan membintangi drama baru di hari Senin-Selasa KBS 2TV berjudul "Police Lesson".

"Police Lesson" berkisah tentang seorang detektif yang menangkap penjahat dengan sekuat tenaga dan mantan peretas yang menggunakan kecerdasannya untuk menyelesaikan segalanya. Keduanya bertemu di Universitas Kepolisian sebagai profesor dan mahasiswa, dan mereka bekerja sama untuk menyelidiki kasus bersama.

Cha Tae Hyun akan berperan sebagai profesor Universitas Kepolisian bernama Yoo Dong Man, yang memiliki 20 tahun pengalaman bekerja di berbagai divisi sebagai detektif kejahatan dalam hal kekerasan dan sebagai anggota tim investigasi dunia maya. Dengan kemampuannya yang terampil untuk mengambil karakter apa pun, pemirsa sudah mengantisipasi bagaimana Cha Tae Hyun akan memerankan seorang detektif veteran serta profesor di Universitas Kepolisian.

Jinyoung akan berperan sebagai Kang Sun Ho, seorang mantan peretas yang akhirnya menjadi mahasiswa tahun pertama di Universitas Kepolisian. Jinyoung telah membangun pengalaman aktingnya dengan membintangi film "Miss Granny" dan "The Dude in Me", dan dia akan memikat penonton sekali lagi saat dia menggambarkan cara Kang Sun Ho secara bertahap tumbuh dengan bantuan profesor dan rekan-rekannya dalam drama yang akan datang ini.

Krystal akan berperan sebagai Oh Kang Hee, seorang mahasiswa tahun pertama di Universitas Kepolisian yang apa adanya, jujur, dan tidak memiliki rahasia. Dia seorang yang pintar, bertanggung jawab dan mengetahui apa yang diinginkannya. Krystal pernah membintangi drama "Search" dan "Prison Playbook", dan dia baru-baru ini telah menunjukkan kemampuannya untuk memahami karakternya secara menyeluruh melalui film terbarunya "More Than Family".

Sebelumnya, juga telah dikonfirmasi bahwa B.A.P Youngjae akan bergabung dengan drama tersebut. Drama "Police Lesson" dijadwalkan tayang perdana pada bulan Juli.

Source : (1)

Share:

Related Posts:

Jumlah Pengunjung

169051

Recent Posts

Seo In Guk dan Park So Dam Dikonfirmasi Membintangi Drama "Death's Game"

Seo In Guk dan Park So Dam akan membintangi drama fantasi baru bersama.