Pada tanggal 23 Februari, dilaporkan bahwa dia akan membintangi serial baru berjudul "Can We Be Strangers?" yang akan dipimpin oleh sutradara Son Jae Gon.
Menanggapi berita tersebut, agensinya, PLUM A&C menyatakan,
"Kang Sora menerima tawaran untuk membintangi 'Can We Be Strangers?' dari sutradara Son Jae Gon dan saat ini sedang meninjaunya. Belum ada yang diputuskan."
Serial "Can We Be Strangers?" merupakan serial OTT (over the top) yang sedang dibahas untuk ditayangkan melalui wavve. Sebelumnya, Kang Sora bekerja dengan Son Jae Gon untuk film "Secret Zoo".
Kang Sora menikah dengan pacar non-selebritinya pada Agustus 2020, dan dia menyambut anak pertamanya pada April 2021.
Source : (1)