"We Got Married" telah mengkonfirmasi tanggal resmi pasangan idola Yook Sungjae dan Joy terakhir tampil di program acara.
Pada 7 Mei siaran MBC pernikahan virtual show "We Got Married," Yook Sungjae dan Joy akan menggadakan konser khusus bersama-sama untuk merayakan penampilan terakhir mereka.
Fans dapat melihat penampilan spesial "Byu Couple Music Core" selama acara di mana Yook Sungjae dan Joy masing-masing akan memilih dan menyanyikan sebuah lagu yang mengekspresikan perasaan mereka satu sama lain. Selama syuting, Yook Sungjae dilaporkan meneteskan air mata saat menyanyikan lagu untuk Joy.
Pasangan itu melihat rekaman yang belum pernah dilihat sebelumnya yaitu wawancara masing-masing sebelum mereka melakukan pernikahan virtual , dan mereka juga memiliki kesempatan untuk mengajukan pertanyaan langsung dan jujur satu sama lain seperti "Bagaimana kamu menilai saya?"
Source :Soompi
0 komentar:
Posting Komentar