Kim Woo Bin akan memulai kembali aktivitasnya di dunia entertainment setelah istirahat selama 2 tahun.
Pada tanggal 21 November, agensi aktor tersebut mengkonfirmasi, "Kim Woo Bin akan tampil sebagai MC di Blue Dragon Film Awards hari ini."
Dalam Blue Dragon Film Awards ke-40 yang akan diselenggarakan pada tanggal 21 November pukul 20:55 KST ini, akan menjadi penampilan publik pertamanya setelah lebih dari dua tahun.
Kim Woo Bin didiagnosis menderita kanker nasofaring pada Mei 2017 dan menghentikan kegiatannya di dunia entertainment untuk fokus pada proses penyembuhannya. Pada saat didiagnosa, dia sedang menyelesaikan syuting film "Wiretap" oleh Sutradara Choi Dong Hoon.
Agensi aktor tersebut menyatakan mengenai rencananya yang akan datang, "Dia telah menerima naskah untuk film baru oleh Direktur Choi Dong Hoon dan saat ini sedang dalam tahap pembicaraan."
Source : Soompi
0 komentar:
Posting Komentar